Kisah Bob Marley Akan Dibuat Film Biografi

Liputan6.com, Jakarta: Pembuat film nominasi Emmy, Ash Jenny, berencana untuk menyutradarai sebuah film biografi legenda musik reggae Bob Marley. Sutradara asal Inggris ini sedang mengembangkan sebuah proyek film tentang penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jamaika dan akan berfokus kisah Bob Marley yang saat itu tinggal di London.

"Belum ada film fiksi tentang Marley. Kami tidak pernah melihat film tentang Bob Marley yang menceritakan ia sebagai manusia yang sebenarnya, malah sebaliknya berlawanan dengan legenda dia," kata Ash seperti dilansir media online Deadline, Jum'at (20/8).

Pelantun "Redemption Song", yang masih sampai saat ini tetap terkenal dan dihormati sebagai pemain musik reggae, tinggal di ibukota Inggris pada tahun 1977, setelah berusaha untuk hidup secara layak di Jamaika. Kemudian ia mulai banyak bergaul dengan rocker-rocker punk seperti The Sex Pistols.

Proyek film ini akan diproduksi oleh Greenacre Film milik Amanda Jenks dan Edwards Marsh Nadine. Namun, sepertinya Ash masih belum memiliki izin untuk menggunakan lagu-lagu legendaris Bob untuk digunakan didalam film ini, seperti pada saat Ash ingin membuat film serupa tentang Marvin Gaye dan Janis Joplin.

Ash juga belum mengkonfirmasi siapa yang akan memerankan tokoh Marley dalam film ini. Penyanyi reggae ini meninggal pada usia 36 tahun di Miami karena melanoma parah dan memiliki sebelas orang anak, demikian yang dilansir oleh situs resminya. 

Share Artikel ini ke teman-temanmu

Lihat Artikel Lainnya disini