The Panas Dalam - Only Almarhum Ninja Can Stop My Tamborine

Generasi orkes PHB juga Nunung CS tidak lagi terdengar. Namun diam-diam, band asal Bandung, The PanasDalam mencuri perhatian. Mari konyol bareng The PanasDalam. Setelah merilis album 'Argumentum in Absurdum', The PanasDalam punya massa yang semakin banyak. Karenanya mereka meluncurkan album kedua bertajuk self-titled. Album ini berisikan 11 lagu yang sama sekali tidak perlu Anda cerna. Semua lirik di album ini sangatlah konyol namun menyentil. Seperti cuplikan lirik lagu 'Nia': Nia bolehkan aku menjadi jari kelingkingmu...Yang engkau pakai, yang engkau pakai untuk membersihkan lubang hidungmu..Nia bolehkan aku menjadi jari tengahmu... Yang engkau pakai, yang engaku pakai untuk memaki diriku... Tak hanya menyuguhkan karya barunya, The PanasDalam mengikutsertakan empat lagu dari album lamanya. Lagu-lagu ini adalah track pilihan yang paling digandrungi pecintanya. eski lirik lagunya kadang tak "berbunyi", namun nuansa rock n roll dan blues kentara di tiap lagunya. Alat musik yang digunakan juga sederhana, tidak terlalu banyak efek dan suara aneh. Tidakkah kamu mengerti? Mudah-mudahan mengerti.. Sehingga kepalamu tidak hanya menjadi hiasa Sekedar untuk melengkapi anatomi tubuhmu.. Tulis The PanasDalam dalam sampul albumnya. 

Share Artikel ini ke teman-temanmu

Lihat Artikel Lainnya disini