Membuat Widget Hanya Tampil Pada HomePage

Coba deh kamu liat blognya kang rohman ,di homepage/ beranda blog nya terdapat guest book dari shoutmix.kita melihat shoutmix tersebut tampil normal di homepage. Nah sekarang coba kalian kllik salah satu judul postingan si master. Lalu kalian cari guest book dari shoutmix tadi, ada tidak? Sampai mati kalian mencari di postingan blog si master tidak akaan pernah ada shoutmix.si master hanya membuat shoutmix tersebut dapat dilihat dan di gunakan hanya dihompage/beranda blognya saja.pasti kalian bingung kan cara membuat nya menjadi seperti itu.setelah googling,akhirnya saya mendapatkan salah satucaranya di blog mas doyok. Sebenarnya membuat widget hanya tampil di homepage ini bisa di jadikan salah satu alternatif menghemat widget kamu yang menumpuk sana dan sini. Atau jika anda sang empunya blog yang menyediakan sebuah space untuk blog kamu dipasangi iklan,kamu dapat menerapkan hal ini. Mungkin kategori iklan yang kalian buat dengan syarat (misalnya) iklan di samping header hanya pada halaman posting. Nah otomatis widget banner iklan tersebut hanya akan tampil di setiap halaman posting,di homepage/beranda blog widget tersebut tidak akakn muncul sama sekali. Namun saya bingung harus memberi tips kali ini dengan judul apa. Coba kita pikirkan,membuat widget hanya tampil pada halaman homepage,membuat widget hanya tampil pada halaman posting,membuat widget tidak tampil di homepage,membuat widget tidak tampil di halaman posting,membuat widget hanya tampil pada halaman tertentu saja. Ah bingung,baiklah saya putuskan artikel ini berjudul cara membuat widget hanya tampil di homepage . baiklah kita mulai cara membuatwidgethanyatampilpadahomepage saja.
  • Masuk ke blogger.com
  • Log-in dengan username dan password kamu
  • Menuju layout
  • Edit HTML
  • Centang "expand widget template" nya, karena kalau tidak kode di bawah anti tidak akan keluar.
  • Sebenarnya kita hanya perlu menambah kan 2 tag kode pada hal ini,2 tag kode tersebut adalah sebagai berikut:

<b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'>
dan
</b:if>
  • Namun sebelum menambahkan kedua kode tersebut kita harus menentukan terlebih dahulu widget yang mana yang akan tampil di homepage. Cara ini jika kita cari di edit HTML akan lebih sulit jika anda belum memberi nama pada widget tersebut. Pastikan widget anda sudah anda beri nama. Jika anda belum meberi nama pada widget anda,berikut ini cara memberi nama pada widget anda:
  • Masih tetap di Tab "Lay out"
  • Lalu pilih element
  • Lalu pada widget yang telah terpasang click edit
  • Berikan judul pada widget tersebut
  • Kembali lagi ke tab "EDIT HTML"
  • Jangan Lupa Centang "expand widget template"
  • Lalu cari kode widget tersebut dengan nama yang sudah kamu tentukan
  • Saya contohkan dengan menggunakan widget saya yang berjudul "Blog UPP" biasanya kode widget itu akan seperti ini



<b:widget id='HTML1' locked='false' title='Blog Upp' type='HTML'>
<b:includable id='main'>
<!-- only display title if it's non-empty -->
<b:if cond='data:title != &quot;&quot;'>
<h2 class='title'><data:title/></h2>
</b:if>
<div class='widget-content'>
<data:content/>
</div>
<b:include name='quickedit'/>
</b:includable>
</b:widget>

  • Maka dari kode di atas kita akan menyelipkan 2 tag kode yang sudah kita bahas tadi,maka hasil kombinasi 2 tag kode tadi dengan kode widget HTML kamu,maka hasilnya akan seperti ini
<b:widget id='HTML1' locked='false' title='Blog Upp' type='HTML'>
<b:includable id='main'>
<b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'>
<!-- only display title if it's non-empty -->
<b:if cond='data:title != ""'>
<h2 class='title'><data:title/></h2>
</b:if>
<div class='widget-content'>
<data:content/>
</div>
<b:include name='quickedit'/>
</b:if>
</b:includable>
</b:widget>
 

  • Lihat kode yang berwarna merah tadi,itu adalah selipan kedua tag kode tadi.
  • Save hasil kerja kamu ini
  • Lalu lihat homepage blog kamu apakah widget kamu ada di homepage?
  • Lalu masuk ke salah satu judul artikel/postingan kamu,adakah widget tadi di postingan kamu? Jika tidak maka anda telah berhasil membuat widget hanya tampil di Homepage    

Share Artikel ini ke teman-temanmu

Lihat Artikel Lainnya disini