Cara Memasang Kotak Komentar Intensedebate

Karena banyaknya pengunjung yang kesulitan dalam memasang sistem komentar seperti yang saya pakai, kali ini akan sedikit aku perjelas
Sebelumnya aku minta maaf karena ternyata memang terdapat sedikit perubahan cara penginstalan di Intense Debatenya.
Berikut langkah yang harus kamu lakukan:

1. Download Template
  • Masuk ke menu Rancangan yang dulunya Tata Letak dan masuk ke submenu edit HTML
  • Download templatemu dengan mengklik link "download template lengkap"
  • Simpan template tadi di tempat yang mudah diingat untuk nantinya diupload ke intensedebate

2. Sekarang beralih ke intensedebatenya
  • Buat yang belum mendaftar, lihat instruksi pendaftaran di sini
  • Login dengan akunmu
  • Kamu akan masuk ke halaman dasbormu
  • Pada sidebar bagian kanan bawah terdapat "Manage blogs/sites" daftar blog yang telah kamu daftarkan sebelumnya
  • Klik tombol "reinstal" pada blog yang ingin diinstal intensedebate
  • Jika kamu belum pernah mendaftarkan blogmu sebelumnya lihat langkah sebelumnya disini
  • Akan muncul halaman pengaturan sebagai berikut:

  • Lakukan pengaturannya sebagai berikut
  • Display Intense Debate Comment on: pilih All new post
  • Lewati langkah 2 sampai 5 karena kamu sudah melakukannya tadi
  • langkah ke6 upload template Blogger yang kamu download tadi
  • klik tombol "upload file and continue"
  • Lalu akan muncul halaman seperti di bawah ini:
  • Copy kode yang diberikan,...!
  • Lalu kembali ke Blogger masuk ke "Rancangan" dan pilih "Edit HTML"
  • Hapus semua kode template, dan ganti dengan kode yang tadi diberikan oleh Intensedebate
  • Jangan lupa simpan templatenya!
Semoga sedikit membantu kalian

Share Artikel ini ke teman-temanmu

Lihat Artikel Lainnya disini